August 21, 2014

Tata Cara Pendaftaran CPNS 2014 Online di Panselnas.menpan.go.id

Cara Pendaftaran CPNS 2014 secara online di panselnas.menpan.go.id sudah bisa dilakukan mulai kemarin, Rabu (20/8/2014) meskipun sampai saat ini masih ada beberapa kendala dalam pendaftaran karena situs tersebut masih sering error, namun para calon pelamar pastinya ingin mengentahui tata cara pendaftaran cpns 2014 secara umum. dan berikut ini sugeng ingin memberikan tatacara pendaftaran cpns 2014 secara umum.
Tata Cara Pendaftaran CPNS 2014 Online di Panselnas.menpan.go.id

PERSYARATAN UMUM
  1. Warga Negara Indonesia
  2. Bertaqwa kepadaTuhan Yang Maha Esa
  3. Memiliki Integritas yang tinggi terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia
  4. Tidak pernah di hukum penjara atau kurungan berdasarkan keputusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum yang tetap, karena melakukan suatu tindak pidana kejahatan
  5. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat Sebagai Pegawai Negeri Sipil atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta
  6. Tidak berkedudukan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil atau Pegawai Negeri Sipil
  7. Mempunyai kualifikasi pendidikan, kecakapan, keahlian dan keterampilan yang diperlukan
  8. Berkelakuan baik
  9. Sehat jasmani dan rohani dan
  10. Syarat lain yang ditentukan dalam persyaratan jabatan
PERSYARATAN KHUSUS
  • Berusia serendah-rendahnya 18 (delapanbelas) tahun dan setinggi-tingginya 35 (tigapuluh lima) tahun per-1 Desember 2014, ditunjukkan dengan Fotocopy Kartu Tanda Penduduk yang masih berlaku dan sesuai dengan yang tertera pada Ijazah
  • Bagi yang usianya lebih dari 35 (Tiga puluh lima) tahun sampai dengan 40 (empat puluh) dapat mengikuti pendaftaran dengan syarat memiliki masa kerja pada instansi pemerintah atau lembaga swasta yang berbadan hukum yang menunjang kepentingan nasional dan masih bekerja terus-menerus sampai dengan dibukanya pendaftaran CPNS, yang dibuktikan dengan melampirkan fotocopy sah surat keputusan bukti pengangkatan pertama dan terakhir
Persyaratan administrasi pelamar yakni:
  1. Fotokopi ijazah beserta transkrip nilai
  2. Pas foto terbaru berwarna ukuran 4 x 6 cm sebanyak empat lembar
  3. Fotokopi KTP
Pada persyaratan khusus di tahun 2014 ini, Surat Keterangan berbadan sehat dari Dokter, Kartu Kuning dan SKCK tidak diperlukan lagi untuk berkas pendaftaran CPNS akan tetapi dibutuhkan nanti jika berhasil lulus tes untuk verifikasi akhir.
Daftar CPNS 2014
Pendaftaran
Mulai tahun 2014 Pendaftaran CPNS akan dilaksanakan secara online satu atap, yaitu di laman :
Adapun alur alur pendaftaran CPNS 2014 secara online adalah sebagai berikut:

  1. Pendaftaran membuka situs resmi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di alamat http://panselnas.menpan.go.id. Lakukan pendaftaran dengan mengisi kolom NIK, Nama, Email, dan Pilihan Instansi yang Dilamar. Ini baru bisa dilakukan setelah pendaftaran dibuka yaitu 20 Agustus 2014.
  2. Setelah selesai melakukan pendaftaran, pelamar akan mendapatkan Username, Password dan Link (tautan) Pendaftaran Online Instansi yang Dilamar.
  3. Buka Link (tautan) Pendaftaran yang sudah diterima. Pelamar akan melihat tampilan pendaftaran CPNS di instansi yang dituju.
  4. Lakukan Login dengan memasukkan username dan password yang sudah diterima sebelumnya. Lengkapi pendaftaran, dan lengkapi dokumen. Kelengkapan dokumen seperti ijazah dan lainnya disampaikan dalam bentuk data dengan format pdf dan di-upload pada kolom dokumen yang sesuai.
  5. Setelah selesai melakukan pengisian dokumen, pelamar akan memperoleh kartu registrasi. Cetak kartu registrasi sebagai bukti telah mendaftar.
  6. Tunggu hasil verifikasi berkas pendaftaran oleh tim verifikator. Hasil verifikasi akan diumumkan dalam situs http://ssc.bkn.go.id atau situs resmi masing-masing lembaga.
  7. Lakukan Login untuk mengetahui hasil verifikasi. Bila lulus verifikasi administrasi, pelamar akan mendapat kartu peserta tes. Cetak Kartu Peserta Test sebagai bukti pelamar telah lulus saringan administrasi dan dapat mengikuti test seleksi CPNS.
  8. Bawa Kartu Peserta Test yang sudah di cetak saat mengikuti tes CAT di tempat yang ditunjuk oleh instansi yang dituju pelamar.
Dan diatas tadi adalah tata cara bagaimana mendaftar CPNS 2014 dengan cara online di situs panselnas.menpan.go.id, semoga informasi ini dapat membantu anda sekalian yang hendak mendaftar CPNS tahun ini.



soal CPNS 2014 dan kunci jawaban

Perlu Anda Ingat FORMASI LOWONGAN CPNS 2014 TIDAK SEBANDING DENGAN JUMLAH PELAMAR, jadi persiapkan diri anda dengan strategi yang pas agar anda bisa lolos dalam seleksi CPNS 2014 dengan mempelajari contoh soal latihan yang tepat disertai dengan kisi-kisi soal cpns 2014 yang berbentuk CAT

Related Posts

Tata Cara Pendaftaran CPNS 2014 Online di Panselnas.menpan.go.id
4/ 5
Oleh